KARAWANG, AYOBEKASI.NET -- Kabupaten Karawang terpilih menjadi tuan rumah Hari Pers Nasional (HPN) 2023 tingkat Jawa Barat.
Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Barat Hilman Hidayat mengatakan, pemilihan Karawang salah satunya karena kesiapan dan dukungan dari Pemerintah Kabupaten Karawang.
"Kami berterima kasih atas dukungan dari Ibu Bupati Karawang dan jajaran," ujar Hilman Hidayat usai rapat terbatas dengan Bupati Karawang dr Cellica Nurrachadiana, Kamis, 2 Februari 2023.
Baca Juga: Iptu Umbaran, Intel yang 14 Tahun Nyamar jadi Wartawan Dicopot dari PWI
Hilman mengatakan nantinya ada serangkaian kegiatan yang digelar PWI Jawa Barat yang juga menggandeng organisasi jurnalis dan perusahaan pers di Jawa Barat.
Beberapa program tersebut antara lain, lomba Karya Jurnalistik, lomba reels Instagram, lomba mars PWI, bakti sosial, hingga pagelaran budaya.
"Puncaknya akan dilaksanakan pada 20-21 Mei 2023," kata Hilman Hidayat.
Perayaan HPN tingkat Jawa Barat mengacu pada tema HPN yang digelar di Medan Sumatera Utara, yakni "Pers Merdeka, Demokrasi Bermartabat". Hilman ingin pers di Jawa Barat merdeka, bermartabat, dan berdaya.
Baca Juga: PWI Jabar Cetak Rekor Baru Penyelenggaran UKW Terbanyak di Indonesia
"Untuk di Jawa Barat kami mengusung tema Pers Berbudaya, Ekonomi Berdaya, Jabar Juara," ungkap Hilman.
Hilman ingin perayaan HPN di Jawa Barat memberi dampak positif bukan saja bagi pewarta, tetapi bagi masyarakat Karawang khususnya dan Jawa Barat pada umumnya.
"Kami juga ingin berkontribusi mengenalkan potensi-potensi Karawang. Baik wisata, kuliner, budaya maupun potensi lokal lainnya," kata dia.
Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana mendukung penuh pelaksanaan perayaan HPN tingkat Jawa Barat. Apalagi Karawang terpilih sebagai tuan rumah.
Baca Juga: PWI Cup 2022 Sukses Digelar, Ketua IKWI Jabar: Semua Peserta Adalah Juara
Artikel Terkait
X8 Speeder Update Terbaru No Root, No Iklan
7 Aplikasi Sederhana Handphone yang Sangat Bermanfaat
Diikuti Puluhan Peserta, bjb PESATkan UMKM di Medan Berlangsung Sukses dan Meriah
bank bjb Kembali Tawarkan SBR 012, Ada Dua Pilihan Investasi Menarik
Ekonomi Dihantui Ketidakpastian, HIPMI Jaya Tetap Optimistis Hadapi 2023
Tingkatkan Sinergi, bank bjb syariah Jalin Kerja Sama dengan Universitas Pakuan Bogor
Di bank bjb, Nabung Berjangka Langsung Bawa Pulang Sepeda Motor
Ikuti Promo Tiket Murah DIGI Playlist Love Festival 2.0 di bank bjb
Segera Top Up e-Wallet Pakai DIGI, Raih Bonus Saldo DigiCash Jutaan Rupiah
Dukung Kemajuan UMKM, bank bjb Salurkan Kredit Mesra di Medan