AYOBEKASI.NET - bank bjb kembali menggelar Khitanan Massal bagi anak-anak di wilayah Bandung Raya sebagai bentuk tanggung jawab sosial dan wujud kepedulian kepada masyarakat.
Kegiatan Khitanan Massal ini berlangsung di halaman parkir Kantor Pusat bank bjb, Jalan Naripan No.12 - 14, Kota Bandung, pada Rabu, 4 Januari 2023.
Turut hadir dalam kegiatan ini Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Komisaris Utama Independen bank bjb Farid Rahman beserta jajaran, Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi beserta jajaran.
"Khitanan Massal ini diikuti 250 anak, merupakan bentuk kepedulian bank bjb dan menjadi salah satu program tanggung jawab sosial perusahaan kepada masyarakat yang rutin dilaksanakan namun sempat terhenti akibat pandemi Covid-19," ujar Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi.
Tak hanya itu, bank bjb juga memberikan jajanan gratis di lokasi, ragam santunan maupun bingkisan seperti tabungan bjb Tandamata MyFirst kepada seluruh peserta dan perlengkapan sekolah seperti tas beserta alat tulis sekolah.
Selain itu, acara tersebut juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan lainnya, antara lain tilawah Al-Quran, pagelaran seni dan musik seperti mapag dan angklung, sisingaan, jaipongan cilik, badut sulap hingga dongeng boneka anak serta akustikan.
Yuddy menjelaskan penyaluran CSR serta kegiatan sosial lainnya rutin dilakukan di berbagai wilayah operasional bank bjb di Indonesia dan diharapkan dapat membantu Pemerintah Daerah dalam mendorong kesejahteraan masyarakat.
"Terakhir, kami menghaturkan terima kasih kepada seluruh nasabah bank bjb dan masyarakat atas dukungan dan kepercayaan yang telah diberikan kepada kami. bank bjb terus berkomitmen memberikan yang terbaik bagi masyarakat," ujar Yuddy.
Artikel Terkait
bank bjb syariah Raih 3 Penghargaan dalam BPKH Banking Award 2022
Jalin Kerja Sama dengan PT KAI, bank bjb Hadirkan Berbagai Produk, Jasa dan Layanan Perbankan
Perkuat Sinergi BUMN, bank bjb Teken MoU Layanan Perbankan dengan Waskita Karya
bank bjb Dukung Perlindungan Pekerja Rentan BPJS Ketenagakerjaan 6 Tahun Berturut-turut
Kejati Jabar Serahkan Hasil Lelang Barang Rampasan ke bank bjb syariah
Khusus Akhir Tahun 2022, Beli Produk Bancassurance dan Reksadana Ada Hadiah Jutaan Rupiah dari bank bjb
Transfer Akhir Tahun Pakai BI Fast di bank bjb, Ada Promo Biaya Rp2.023
Mudahkan Masyarakat Punya Rumah, bank bjb Dorong KPR Sejahtera FLPP dan Tapera Tahun 2023
Raih Penghargaan BP Tapera, bank bjb syariah Siap Dorong KPR Sejahtera FLPP dan Pembiayaan Tapera 2023
Komitmen Anti Suap, bank bjb syariah Terima Sertifikat ISO 37001 : 2016 SMAP